Skripsi Administrasi
COLLABORATIVE GOVERNANCE DALAM PENGELOLAAN SAMPAH DI KECAMATAN BUNGKU TENGAH KABUPATEN MOROWALI
ABSTRAK
ZAHRA, Stanbuk B 101 20 058, ”Collaborative Governance Dalam
Pengelolaan Sampah Di Kecamatan Bungku Tengah Kabupaten Morowali”.
Pembimbing Utama : Bapak Slamet Riyadi. dan Pembimbing Pendamping
Bapak Rachmad.
Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui Proses
Collaborative Governance Dalam Pengelolaan Sampah Di Kecamatan Bungku
Tengah Kabupaten Morowali dengan menggunakan Teori Ansell & Gash yang
meliputi aspek Kondisi Awal, Desain Kelembagaan, Kepemimpinan dan Proses
Kolaboratif. Tipe penelitian ini adalah penelitian Deskriptif dan Dasar penelitian
yang digunakan adalah Kualitatif. Informan ditentukan secara Purposive dengan
jumlah informan sebanyak 5 orang. Pengumpulan data melalui Observasi,
Wawancara dan Dokumentasi. Teknik analisis data terdiri dari pengumpulan data,
kondensasi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Collaborative Governance dalam
Pengelolaan Sampah Di Kecamatan Bungku Tengah Kabupaten Morowali belum
berjalan dengan maksimal. Belum maksimal nya kolaborasi ini dapat dilihat pada
indikator kondisi awal, desain kelembagaan, kepemimpinan, tahap kolaborasi dan
intermediat outcome dimana rendahnya kesadaran masyarakat tentang pentingnya
pengelolaan sampah Kurangnya fasilitas pengolahan sampah yang memadai,
seperti tempat pembuangan akhir (TPA) yang modern dan terkelola dengan baik,
menjadi kendala dalam pengelolaan sampah. Sistem pengumpulan sampah yang
belum optimal. . Sosialisasi yang dilakukan oleh Dinas Lingkungan Hidup belum
efektif dalam menyelesaikan masalah pengelolaan sampah serta kurangnya
pengawasan dan tindak lanjut dalam implementasi program. Meskipun terdapat
upaya kolaboratif, komunikasi antara pemerintah dan masyarakat masih minim.
Akibatnya, masih banyak masyarakat yang membuang sampah sembarangan.
Kata Kunci : Kondisi Awal, Bentuk Kelembagaan, Kepemimpinan,
proses Kolaborasi
Tidak tersedia versi lain