Text
EFEKTIVITAS BADAN USAHA MILIK DESA DI DESA POLY KECAMATAN TINOMBO SELATAN KABUPATEN PARIGI MOUTONG
ABSTRAK
MISNAWANGSI, Stanbuk B 101 20 039, “Efektivitas Badan Usaha
Milik Desa Di Desa Poly Kecamatan Tinombo Selatan Kabupaten Parigi
Moutong”.pembimbing utama :Nasir Mangngasing. dan pembimbing
pendamping M. Kafrawi Al- Kafiah.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Efektivitas Badan Usaha Milik
Desa Di Desa Poly Kecamatan Tinombo Selatan Kabupaten Parigi Moutong.
Penelitian ini menggunakan teori Duncan yang dikutip oleh Richard M Steers
(1985:53) yang meliputi Aspek Pencapaian Tujuan Integrasi dan Adaptasi.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan tipe Deskriptif. Teknik
Pengumpulan Data Menggunakan Observasi, Wawancara dan Dokumentasi.
Berdasarkan hasil penelitian tentang Efektivitas Badan Usaha Milik Desa
Di Desa Poly, menunjukan bahwa pengelolaan Badan usaha Milik Desa belum
berjalan dengan efektif dan Optimal. Belum optimalnya pengelolaan tersebut dapat
dilihat pada aspek pencapaian tujuan, Integrasi dan adaptasi menunjukan bahwa
program dan unit usaha yang dijalankan oleh BUMDes manfaatnya belum merata
dirasakan oleh masyarakat desa Poly, hal tersebut dikarenakan masih kurangnya
anggaran dalam pengelolaan BUMDes sehingga mempengaruhi tujuan BUMDes
dalam penambahan Unit Usaha. Aspek Integrasi, pada tahap sosialisasi
pembentukan unit usaha desa memang telah dilakukan tetapi belum berjalan secara
optimal dikarenakan kurangnya partisipasi masyarakat dalam proses sosialisasi
tersebut, sehingga sebagian masyarakat tidak mengetahui adanya BUMDes dan
program apa saja yang dijalankan. Aspek Adaptasi bahwa pelaksanaan program
BUMDes di Desa Poly sudah sesuai dengan potensi desa, yang mayoritas
penduduknya adalah petani tetapi belum sepenuhnya memanfaatkan potensi desa
yang ada. Unit usaha seperti penyewaan terowongan, traktor, pupuk padi, dan gadai
sawah sangat membantu masyarakat mengatasi kesulitan dalam memenuhi
kebutuhan kerja mereka dengan biaya yang lebih terjangkau. Namun, terdapat
hambatan dalam pengelolaan dan pelaksanaan program akibat kurangnya
pengetahuan dan keterampilan pengurus BUMDes serta masyarakat tentang
pentingnya efektivitas BUMDes untuk kesejahteraan masyarakat dan kemajuan
desa.
Kata Kunci : Pencapaian Tujuan, Integrasi Dan Adaptasi
Tidak tersedia versi lain